Polisi Evakuasi Pria Paruh Baya di Konawe Selatan Ditemukan Tewas Digigit dan Dililit Ular
Video Pria Paruh Baya di Konawe Selatan Ditemukan Tewas Digigit dan Dililit Ular
Konawe Selatan – Seorang Pria Paruh Baya R (63) yang merupakan Warga Desa Telutu Jaya Kecamatan Tinanggea Kabu Konawe Selatan (Konsel) ditemukan tewas setelah di gigit dan terlilit ular sawah dengan panjang kurang lebih 7 (Tujuh) meter.
Korban ditemukan tewas pada Kamis 4 Mei 2023 sekira pukul 20.15 Wita di kebun milik korban yang berada Desa Roraya Kecamatan Tinanggea Kabupaten Konsel.
Terkait peristiwa tersebut Kapolsek Tinanggea IPTU Azis Doali melalui Wakapolsek IPDA Yusuf saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.
Ia mengatakan bahwa korban R (63) diketemukan tewas oleh anak menantu korban Suparjo bersama Nurhayati yang merupakan istri dari Suparjo.
“Dari hasil pemeriksaan saksi – saksi dan hasil olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) yang dilakukan oleh Personel Polsek Tinanggea , bahwa korban berpamitan kepada istrinya untuk menggembala sapi sekitar pukul 16.30 WITA pada Kamis 4 Mei 2023,” katanya
Lanjut Wakapolsek Tinanggea dalam penjelasannya mengatakan bahwa karena pada pukul 20.00 Wita korban belum pulang ke rumah , lantas Inah (Istri Korban) menghubungi menantunya atas nama Suparjo untuk menyusul korban.
“Setelah tiba di kebun dan melihat korban dalam keadaan terlilit ular , menantu korban menghubungi Polsek Tinanggea dan kamipun langsung menuju TKP,” terang IPDA Yusuf.
Sambungnya Wakapolsek Tinanggea IPDA Yusuf mengatakan bahwa saat tiba di TKP, korban dalam keadaan terlilit ular dan sudah dalam keadaan meninggal dunia dan pihaknya langsung mengevakuasi untuk di lakukan pemeriksaan medis.
“Dari hasil pemeriksaan medis di rumah korban , R dinyatakan meninggal dunia dengan luka luka di bagian kepala bekas gigitan ular,” pungkasnya.***