Pemda Koltim Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Bencana Angin Puting Beliung

KENDARIKINI.COM – Pemerintah Daerah (Pemda) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) kembali menyalurkan bantuan kepada korban puting beliung di Kelurahan Lalolae, Kecamatan Lalolale, Kab. Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.
Kegiatan penyaluran bantuan ini dilaksanakan dan Dipimpin langsung oleh Kepala Pelaksana BPBD Koltim, Dewa Made Ratmawan ST MT, beserta sejumlah personil BPBD. Senin, (10/02/2025), Pagi.
Dewa Made Ratmawan menjelaskan bahwa penyaluran bantuan ini dilakukan setelah tim BPBD melakukan asesmen terhadap rumah-rumah yang terdampak puting beliung pada Minggu kemarin.
“Setelah kami lakukan asesmen pasca diterjang angin puting beliung terhadap rumah yang terdampak ini pada Minggu kemarin, hari ini kami kembali menyalurkan bantuan,” ujar Dewa.
Bantuan yang disalurkan berupa atap seng, yang diharapkan dapat membantu warga memperbaiki rumah mereka sehingga layak untuk ditinggali kembali.
“Bantuan ini kami berikan agar warga yang menjadi korban bisa memperbaiki rumah mereka dan kembali tinggal dengan nyaman,” tambah Dewa.
Selain menyalurkan bantuan, Dewa juga menyampaikan pesan dari Bupati Kolaka Timur agar warga tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan di tengah musim penghujan seperti saat ini.
“Kepada seluruh warga masyarakat Kab. Kolaka Timur, Bapak Bupati berpesan agar tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan di tengah musim penghujan seperti sekarang ini,” ucapnya.
Dewa juga mengingatkan warga untuk tetap waspada terhadap potensi gempa bumi yang masih sesekali mengguncang wilayah Koltim, meskipun dengan magnitudo kecil.
“Di tengah kondisi Koltim yang masih sesekali diguncang gempa bumi meski bermagnitudo kecil, kami mengimbau warga untuk tetap berhati-hati dan waspada dalam menjalankan aktivitas, terutama di dalam rumah atau gedung perkantoran,” pesannya.
Dengan penyaluran bantuan ini, diharapkan warga korban puting beliung di Kelurahan Lalolae dapat segera memulihkan kondisi rumah mereka dan kembali menjalani kehidupan dengan normal.
BPBD Koltim juga akan terus memantau perkembangan kondisi di wilayah terdampak serta memberikan dukungan yang diperlukan.*