Polres Muna Amankan Dua Pelaku Penganiayaan Pelajar

KENDARIKINI.COM – Satuan Reskrim Polres Muna bersama anggota Polsek Lawa berhasil menangkap dua terduga pelaku penganiayaan pelajar di SMAN 1 Barangka.
Diketahui, dua terduga pelaku ini berinsial DH dan IR yang ditangkap di lokasi yang berbeda.
Kasi Humas Polres Muna, Baharuddin mengatakan, saat hendak ditangkap, terduga pelaku inisial DH sempat mencoba ingin melarikan diri.
Lanjut, kata dia, namun percobaan tersebut berhasil digagalkan oleh Tim Buser Polres Muna dan Anggota Polsek Lawa.
Baharuddin menambahkan, sedangkan terduga pelaku inisial IR berhasil ditangkap saat dalam posisi tertidur.
“DH ditangkap dan IR di sebuah tempat persembunyiannya sekitar pukul 02.59 Wita dini hari,” katanya, Kamis (13/3/2025).
Usai dilakukan penangkapan, kedua terduga pelaku segera diboyong ke Rumah Tahanan Polres Muna guna mempertanggungjawabkan tindakannya.**