Serius Perjuangkan Masyarakat Mandonga Puuwatu, Jhon Rambo Terima Berkas Kelengkapan Pilcaleg 2024 dari Partai Golkar
Kendari – Perhelatan politik Pemilu 2024 semakin meningkat, Partai-partai melakukan penjaringan bakal calon anggota legislatif tanpa terkecuali Partai Golkar.
Diketahui DPD II Partai Golkar Kota Kendari menyerahkan sejumlah berkas kelengkapan untuk kemudian diisi setiap Bacaleg Pemilu 2024.
Salah satu Bacaleg yang akan maju pada dapil Mandonga Puuwatu Jhon Rambo sapaan akrabnya pada Jum’at 17 Februari 2023 menerima berkas penjaringan dan penetapan Calon Anggota Legislatif Partai Golkar Pemilu 2024.
“Tadi saya sudah terima, akan saya isi dan lengkapi berkas Saya, kemudian saya serahkan ke DPD II Golkar Kota Kendari untuk menunjukkan keseriusan Saya memperjuangkan masyarakat Mandonga Puuwatu,” katanya usai ditemui saat menerima berkas.
Ia mengungkapkan bahwa pihaknya secepatnya akan melengkapi berkasnya.
“Hari ini saya datang juga sebagai bentuk keseriusan saya untuk perjuangkan masyarakat Mandonga dan Puuwatu,” tegasnya.
Untuk saat ini pihaknya telah menginventarisasi beberapa Persoalan di Mandonga Puuwatu.
“Ada beberapa Persoalan di masyarakat Mandonga Puuwatu yang sudah tim kami inventarisasi dan untuk saat ini kita tampung dan kedepannya akan kita perjuangkan,” pungkasnya.
Diketahui Pihaknya juga mengusung slogan Merakyat dan Bersahabat.***