Arokap Sultra Minta Maaf Soal Insiden LC THM Michelin Gunakan Kostum Pelajar

KENDARIKINi.COM – Ketua Asosiasi Rumah Makan, Refleksi, Bioskop, Karaoke, Warkop, dan Pub (Arokap) Sulawesi Tenggara (Sultra) Amran sampaikan permohonan maaf atas kesalahan yang dilakukan oleh pihak Michelin Kitchen Bar & Eksekusi Karaoke.

Permohonan maaf ini mengenai kelalaian THM Michelin Kitchen Bar & Eksekusi Karaoke karna menggunakan pakaian sekolah saat jam operasional.

Amran mengatakan bahwa, pihaknya sudah berkoordinasi dengan managemen Michelin untuk segera melakukan pembinaan.

“Saya juga meminta maaf jika terjadinya kekeliruan di mata masyarakat, dan semata-mata kegiatan itu tidak ada niat untuk bermaksud mengejek dunia pendidikan,” katanya, Senin (17/2/2025).

Lanjut, kata dia, penggunaan seragam tersebut hanya dalam rangka perayaan ulang tahun.

Akan tetapi, menurut masyarakat bahwa itu terdapat kekeliruan karna terdapat kesamaan atribut seragam sekolah.

Kemudian, Ia menambahkan, managemen THM ini tidak bertujuan untuk merendahkan dunia pendidikan di Kota Kendari.

“Untuk itu didalam kekeliuran ini saya sebagai Ketua Arokap menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya,” pungkasnya.**



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Berita Terkait