Preman Berkedok Ormas Bakal Coreng Nama Baik Ormas di Sultra, PASTI Dukung Sikap Tegas Polresta Kendari

KENDARIKINI.COM – POLRI akan menindak tegas preman berkedok ormas yang kerap menghambat investasi dan menghalangi dunia usaha, tanpa terkecuali sikap tegas juga datang dari Polresta Kendari.
Sikap tegas Kapolresta Kendari Kombes Pol Eko Widiantoro sebelumnya mendapatkan dukungan dari kalangan mahasiswa, kali juga datang dari Organisasi Masyarakat (Ormas) Persatuan Suku Tolaki Indonesia (Pasti) Sultra.
Ketua Pasti Sultra, Arman Paratukala mengatakan pihaknya mendukung sikap Polresta Kendari dalam menindak premanisme berkedok ormas.
“Saya Ketua Umum Pasti Sultra siap mendukung penuh Polri dalam menindak tindakan premanisme yang berkedok ormas,” katanya.
Lanjutnya pihaknya mendukung langkah tersebut agar nama Ormas di Sultra tidak tercoreng.
“Hal tersebut akan merugikan banyak pihak, investasi juga pasti terhambat, dan pastinya nama baik ormas di Sultra akan tercoreng,” pungkasnya.*