Oknum Pengusaha di Sultra Diduga Tipu Sejumlah Media, Janji Kerjasama Pemberitaan Politik Tak Kunjung Dibayarkan

KENDARIKINI.COM – Salah satu oknum pengusaha dan juga tim pemenangan salah satu Cagub-cawagub Sultra, AB diduga menipu sejumlah media di Sultra, Minggu 22 Juni 2025.

AB saat itu pada masa kampanye menjanjikan kerjasama pemberitaan terhadap salah satu Cagub dan Cawagub Sultra.

AB saat itu berhubungan dengan salah satu perwakilan media dan menyepakati kerjasama media dengan nilai kontrak 2 Juta Perbulan per media dengan jumlah media sebanyak 10 Media.

“Perwakilan kami yang dan sempat bertemu sekali dengan AB, saat itu jasa publikasi kami di bulan pertama kami pertanyakan, bertemulah kami di salah satu warung kopi, dan saat itu ia janji akan membayarkan jasa publikasi kami, tapi hingga saat ini dua bulan kerjasama pemberitaan belum dibayarkan,” jelas Faizal.

Senada dengan hal tesebut, Kadamu masih menunggu itikad baik dari AB, namun apabila masih janji-janji yang didapatkan pihaknya akan mengambil langkah hukum.

“Kita masih tunggu itikad baiknya, ini kan wanprestasi namanya, kami sudah bekerja tapi tak kunjung dibayarkan, jika begini terus, jangan salahkan kami mengambil langkah hukum,” ungkapnya.

Sementara itu AB yang dikonfirmasi via pesan WhatsApp, SMS dan panggilan telepon hingga berita ini diterbitkan belum memberikan tanggapan.*



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Berita Terkait