AJP-ASLI Kembali Dapat Dukungan di Pilwali Kendari
KENDARIKINI.COM – Paslon AJP-ASLI mendapat dukungan penuh dari Keluarga Kerukunan Maluku Satu Rasa, Rabu 6 November 2024.
Dukungan ini sebagai indikasi bertambah menguatnya basis suara pasangan AJP-ASLI dalam menjemput kemenangan pada pemilihan walikota dan wakil walikota Kendari pada 27 November 2024 mendatang.
Andi Sulolipu mengatakan kepada sejumlah anggota Keluarga Kerukunan Maluku Satu Rasa, bahwa AJP-ASLI adalah kandidat yang memiliki rekam jejak yang bersih. Dalam artian, tidak pernah terlibat dalam kasus politik.
“Saya dan pak Aksan pernah menjadi anggota DPRD. Dan kami juga tidak terjerat kasus politik,” katanya.
Sementara itu, Aksan Jaya Putra mengatakan bakal menjadikan kota Kendari sebagai kota jasa. Hal ini dapat dilihat dari letak geografis kota Kendari yang diapit oleh 4 (empat) daerah penghasil nikel, yakni Konawe, Konawe Selatan, Konawe Utara dan Konawe Kepulauan.
Lanjut, kata dia, pemberian beasiswa pendidikan untuk anak-anak di kota Kendari guna menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing.
“Fokus kami adalah bagaimana meningkatkan sumber daya manusia,” ujarnya.
Selain itu, pemberian bantuan modal untuk para pelaku UMKM melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) tanpa jaminan. Melalui bantuan modal ini, pasangan AJP-ASLI berniat menjadikan kota Kendari sebagai pusat kuliner. Olehnya membutuhkan banyak pelaku UMKM.
“Kami akan membuat pusat kuliner di kota Kendari,” imbuhnya.
Kemudian, AJP-ASLI juga berniat menciptakan lapangan kerja yang seluas-luasnya untuk seluruh masyarakat kota Kendari. Konsep tersebut bertujuan untuk mereduksi jumlah pengangguran.**