Pastikan Ketersediaan Kapal dan Kenyamanan, KSOP Kendari Pantau Langsung Lonjakan Penumpang di Pilkada Serentak

KENDARIKINI.COM – Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Kendari memantau langsung lonjakan penumpang di momentum Pilkada Serentak, Senin 25 November 2024.

Kepala KSOP Kelas II Kendari Capt. Raman mengatakan pihaknya melakukan pemantauan langsung di Pelabuhan Pangkalan Perahu dan beberapa pelabuhan lainnya yang masih dalam lingkup kewenangannya.

“Ini masuk H-2 Pencoblosan, kita pantau langsung ketersediaan kapal dan kenyamanan penumpang, mengingat lonjakan penumpang menghadapi momentum Pilkada Serentak,” katanya.

Lanjutnya bahwa pihaknya juga telah menyiapkan tambahan kapal untuk menghadapi lonjakan penumpang di momentum Pilkada Serentak.

“Seumpama yang tadinya hanya satu kapal, kita tambah jadi dua, di tiap rute penyebrangan yang masih berada diruang lingkup KSOP Kendari,” ungkapnya.

Pihaknya juga menyampaikan hari ini mulai terpantau lonjakan penumpang di beberapa pelabuhan.

“Sudah mulai ada lonjakan penumpang, tapi kita sudah antisipasi, keselamatan dan kenyamanan penumpang menjadi prioritas kami,” pungkasnya.

Sementara itu Kepala Operasional PT Uki Raya selaku salah satu penyedia kapal, Rasfilan mengatakan bahwa dari kemarin sudah mulai ada lonjakan penumpang.

“Sudah mulai dari kemarin lonjakan penumpangnya,” ujarnya.

Lanjutnya bahwa pihaknya juga telah menyediakan penambahan kapal.

“Berdasarkan arahan dari KSOP Kendari, kita sudah lakukan penambahan kapal, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang di momentum Pilkada Serentak,” pungkasnya.*



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Berita Terkait