Penerimaan Anggota POLRI 2025, Polresta Kendari Sosialisasi ke Pelajar

KENDARIKINI.COM – Untuk memberikan informasi terkait penerimaan anggota Polri tahun 2025, Sumber Daya Manusia (SDM) Polresta Kendari mengadakan sosialisasi kepada siswa-siswi SMAN 8 Kendari. Kegiatan ini berlangsung Dilapangan Apel sekolah, pada hari Rabu 19 Februari 2025, dengan tujuan agar para pelajar dapat memahami syarat, prosedur, dan berbagai informasi terkait pendaftaran anggota Polri.

Kegiatan sosialisasi yang diikuti oleh ratusan siswa ini dipimpin langsung oleh Ps. Kasubbag Dalpers Bag SDM Polresta Kendari, IPDA La Ode Safkam Sakti, S.H.. Dalam pemaparannya, IPDA Sakti menyampaikan informasi terkait persyaratan dan tahapan seleksi untuk bergabung dengan institusi kepolisian.

Dalam pemaparannya, IPDA Sakti mengungkapkan pentingnya persiapan fisik, mental, dan akademis bagi para calon anggota Polri.

“Polri sangat membutuhkan generasi muda yang memiliki integritas, disiplin, dan dedikasi tinggi untuk menjadi pelindung dan pengayom masyarakat. Kami ingin para pelajar ini mempersiapkan diri sebaik mungkin jika berminat untuk bergabung dengan institusi ini,” ujar IPDA Sakti

Selain itu, dalam kegiatan tersebut, para siswa juga diberikan kesempatan untuk bertanya langsung mengenai berbagai hal terkait pendaftaran, mulai dari persyaratan umum, seleksi administrasi, tes kesehatan, hingga pelatihan fisik yang harus dilalui.
Para Guru SMAN 8 Kendari mengungkapkan antusiasme siswa siswinya setelah mengikuti sosialisasi ini sangat membantu Murid-muridnya untuk mengetahui lebih banyak tentang proses seleksi dan persiapan yang harus dilakukan.

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih luas kepada para pelajar mengenai peluang karier di Polri, serta memotivasi mereka untuk mempersiapkan diri secara optimal.

Polresta Kendari kembali Mengingatkan kepada seluruh masyarakat dan calon pendaftar mengenai penerimaan anggota Polri tahun 2025 yang bebas dari praktik KKN (Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme) serta tanpa keterlibatan calo serta seleksi penerimaan anggota Polri berlangsung secara transparan dan adil.*



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Berita Terkait