Begini Update Perkembangan Jalur Trans Sulawesi Oheo Konut Senin 14 April 2025

KENDARIKINI.COM – Kapolres Konut AKBP Rico Fernanda melalui Kasubsi PIDM Sihumas Polres Konut Aipda Muhammad Ikbal menyampaikan update perkembangan jalur trans Sulawesi di Desa Sambandete, Kecamatan Oheo, Kabupaten Konut pada Senin 14 April 2025.
“Situasi terkini secara umum sampai saat situasi relatif kondusif dan terkendali namun disekitar bantaran Sungai Lalindu debit air naik sehingga menyebabkan masih ada luapan air disekitar pinggir sungai sampai dengan menggenangi badan Jalan Poros Trans Sulawesi sepanjang ± 50 meter,” jelasnya.
“Dengan ketinggian air berfariasi berkisaran dari ±20 cm, 30 cm, s/d 50 cm, dan saat ini sudah mulai berangsur surut,” tambahnya.
Lanjutnya akibat dari genangan air tersebut perlintasan kendaraan roda dua jenis Motor bebek atau kecil di akses dengan menggunakan jasa rakit yang di sediakan masyarakat setempat dengan tarif untuk Roda dua sekitar ± Rp. 50.000.
“Sedangkan untuk kendaraan Roda 2 jenis Trail/Vixion sudak bisa melintasi genangan air , kemudian untuk kendaraan Roda 4/6/10 sudah dapat melintasi genangan air, namun masih ada sebagian Roda 4 jenis Agya masih menggunakan pincara kerena masih Ragu untuk melintasi genangan air,” ungkapnya.
Pihaknya juga menyampaikan bahwa sejauh ini arus lalu lintas mulai lancar dan sudah tidak ada Antrian kendaraan sepanjang jalan trans Sulawesi, baik R4 dan R6/10 dari arah Asera – Wiwirano maupun sebaliknya.
“Kami juga selalu melakukan monitoring, pengaturan dan pengamanan di lokasi banjir,” pungkasnya.*