LC THM Michelin Gunakan Kostum Pelajar, Akademisi Bilang Bentuk Eksploitasi dan Pelecehan Terhadap Citra Pendidikan

KENDARIKINI.COM – Civitas Akademika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Halu Oleo sebut penggunaan seragam SMA Lady Companion (LC) Michelin Kitchen Bar & Executive Karaoke sebagai pelecehan terhadap citra pendidikan.
Hal ini dikemukakan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FKIP UHO, Edy Karno, saat dikonfirmasi media ini melalui pesan via WhatsApp pada Minggu (16/2/2025).
Edy mengatakan bahwa mengenakan seragam SMA di Tempat Hiburan Malam menimbulkan kesan tidak etis dikalangan masyarakat.
Keberadaan pakaian seragam SMA di Tempat Hiburan Malam ini dianggap sebagai pelecehan terhadap citra pendidikan.
“Hal ini dapat dianggap sebagai tindakan eksploitasi atau pelecehan terhadap citra pendidikan,” katanya.
Penggunaan seragam SMA dalam konteks seperti ini berisiko mengaburkan batasan antara hiburan dan tindakan yang dapat merugikan pihak yang terlibat, baik itu pekerja (LC) atau pengunjung.
Edy menambahkan, pihak berwenang seyogyanya melakukan pemeriksaan terhadap Tempat Hiburan Malam ini.
“Jika seragam SMA digunakan dalam konteks yang dapat dianggap tidak pantas atau melanggar hukum, pihak berwenang mungkin akan melakukan pemeriksaan dan memberikan sanksi sesuai peraturan yang berlaku,” tambahnya.
Kemudian, Edy mengungkapkan bahwa atas kejadian ini perlu kiranya adanya kesadaran sosial dan tanggung jawab kepada managemen Michelin Kitchen Bar & Executive Karaoke dalam menghormati norma.
“Fenomena ini menunjukkan pentingnya kesadaran sosial yang tinggi dan tanggung jawab bagi setiap tempat hiburan untuk menghormati norma, hukum, dan etika,” pungkasnya.**