Ali Mardan Dukung Kepemimpinan Azhari-Adam di Buteng

KENDARIKINI.COM – Bupati dan Wakil Bupati Buton Tengah Azhari dan Muhammad Adam Basan diharapkan dapat memberikan perubahan terhadap daerah.

Harapan ini di sampaikan oleh Anggota DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra) dapil IV, Ali Mardan. Ia mengatakan bahwa kepemimpinan Azhari dan Muhammad Adam Basan bakal berdampak positif terhadap keberlanjutan pembangunan daerah.

“Saya berharap kepemimpinan mereka dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat,” kata Ali Mardan, Jumat (21/3/2025).

Ali Mardan menambahkan, pesatnya pembangunan daerah juga memerlukan sinergitas antara badan legislatif dan eksekutif.

Program Azhari dan Muhammad Adam Basan harus di dukung penuh seperti, program Kota Santri dan Pendidikan.

Ia memandang bahwa pendidikan dapat menjadi investasi jangka panjang bagi Kabupaten Buton Tengah.

Adapun program disektor pendidikan tersebut yakni sebagai berikut :

-Pemberian beasiswa.
-Peningkatan kualitas pendidikan.
-Pengembangan perguruan tinggi.
-Hingga program pendidikan siap kerja bagi generasi muda.

Tak hanya itu, Ia juga menyambut dengan positif program Kota Santri yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kepribadian masyarakat.

Adapun program Kota Santri ini yakni, sebagai berikut :

-Pemberantasan buta baca Al Qur’an sejak dini
-Pembangunan pesantren
-Dan pemberdayaan ekonomi berbasis keagamaan.

Melalui kesempatan ini, Ali Mardan berkomitmen akan memberikan pengalaman penuh terhadap janji politik Azhari dan Muhammad Adam Basan.(Amin).*



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Berita Terkait