Begini Nilai Ekspor Impor di Sultra

KENDARIKINI.COM – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Tenggara baru saja merilis beberapa indikator strategis terkini terkait Inflasi, NTP, Ekspor-Impor, Pariwisata, dan Transportasi.

Hal tersebut disampaikan Plt. Kepala BPS Provinsi Sulawesi Tenggara, Surianti Toar, dalam siaran persnya di BPS Provinsi Sulawesi Tenggara, Senin 3 Februari 2025.

“Nilai ekspor Sulawesi Tenggara Desember 2024 mencapai US$318,26 juta atau turun 15,14 persen dibanding ekspor November 2024 yang tercatat US$375,04 juta,” katanya.

Sambungnya sejalan dengan itu, volume ekspor Desember 2024 tercatat 280,95 ribu ton atau turun 2,12 persen dibanding volume ekspor November 2024 yang tercatat 287,04 ribu ton.

“Menurut Sektor, Ekspor Sulawesi Tenggara Desember 2024 didominasi oleh sektor industri pengolahan sebesar US$316,26 juta (99,37 persen),” tambahnya.

Lanjutnya ekspor Sulawesi Tenggara Desember 2024 terbesar adalah ke Tiongkok yaitu US$269,61 juta, disusul India senilai US$34,40 juta dan Korea Selatan senilai US$12,40 juta.

“Nilai impor Sulawesi Tenggara Desember 2024 mencapai US$129,22 juta, naik 26,40 persen dibandingkan November 2024 atau turun 29,58 persen dibandingkan Desember 2023. Volume impor Desember 2024 senilai 360,38 ribu ton, naik 1,95 persen dibandingkan November 2024 atau turun 26,47 persen dibandingkan Desember 2023,” ungkapnya.

Kemudian Tiga negara pemasok barang impor terbesar selama Desember 2024 adalah Singapura senilai US$69,30 juta, Tiongkok senilai US$33,69 juta, dan Rusia US$12,62 juta.

“Neraca perdagangan Sulawesi Tenggara Desember 2024 mengalami surplus US$189,05 juta,” pungkasnya.*



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Berita Terkait