Sempat Dikabarkan Mati Mesin, KPP Kendari Berhasil Evakuasi Kapal Nelayan di Perairan Kaledupa

KENDARIKINI.COM – Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari Amirudin AS melalui Humas Wahyudi mengatakan pada pukul 02.40 WITA Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari Rian yang melaporkan telah terjadi kecelakaan kapal terhadap 1 (satu) kapal ikan POB 3 (tiga) orang yang mengalami mati mesin disekitar perairan kaledupa.
“Berdasarkan informasi tersebut diatas, pada pukul 02.56 WITA Tim Rescue Pos SAR Wakatobi diberangkatkan menuju LKP dengan menggunakan RIB untuk memberikan bantuan SAR,” katanya.
Lanjutnya pada pukul 04.20 WITA terima informasi Tim Rescue Pos SAR Wakatobi tiba di LKP selanjutnya melakukan penyisiran dan pada pukul 05.52 WITA kapal beserta 3 orang POB ditemukan sekitar 1,19 NM Arah timur laut dari LKP duga dalam keadaan selamat, kapal ikan tersebut ditarik oleh longboat nelayan ke perairan Pulau binongko untuk berlabuh ditempat yang aman.
“Dengan telah ditemukannya kapal ikan tersebut, Ops SAR terhadap 1 (satu) kapal ikan POB 3 (tiga) orang yang mengalami mati mesin disekitar perairan kaledupa dinyatakan selesai dan ditutup,” pungkasnya.*