Peringati Isra Mi’raj, BPW KKSS Sultra Bagikan Enam Paket Umroh

Kendari – Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) menggelar kegiatan peringatan Isra Mi’raj bertempat di Masjid Al Alam Kota Kendari, Selasa 28 Februari 2023.

Mengangkat tema “Isra Mi’raj sebagai refleksi diri untuk meningkatkan solidaritas menuju Sulawesi Tenggara yang Aman, Sejahtera dan Religius”.

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Ketua BPW KKSS Sultra Mayjend TNI (Purn) Andi Sumangeruka tersebut diikuti ratusan pengurus dan Ibu-ibu Majelis Ta’lim.

“Silaturahmi itu memperpanjang usia, melapangkan rezeki dan menjadikan manusia yang bermanfaat bagi sesama manusia,” kata Ketua BPW KKSS Sultra saat membawakan sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut Andi Sumangeruka akan memberikan hadiah pemberangkatan Umroh sejumlah 6 (Enam) orang Ibu-ibu Majelis Ta’lim

Selain itu BPW KKSS Sultra juga memberikan bantuan kepada pengurus Masjid Al-Alam.***



Kendari Kini bisa diakses melalui saluran Google News atau Google Berita pada link ini.

👇

Saluran Google News Kendarikini.com



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait